Ada banyak cara membuat masker alami untuk wajah yang bisa kamu coba. Meskipun diluaran sana banyak sekali merek masker wajah yang bisa di dapat dengan mudah, tapi tidak ada salahnya kalau kamu mencoba membuat sendiri masker alami untuk wajah mu.
Indonesia sendiri merupakan wilayah dengan iklim tropis sehingga kulit kita dominan memiliki warna sawo matang. Apalagi kalau kamu sering beraktivitas di luar ruangan maka kulit kusam dan gelap merupakan suatu masalah tersendiri.
Untuk mengatasi masalah kulit tersebut ada baiknya kamu mencoba membuat masker sendiri dengan bahan alami sebelum kamu pergi ke klinik kecantikan yang mahal.
Berikut Ini 15 Cara Membuat Masker Alami Untuk Wajah Dengan Mudah
Ada berbagai macam bahan alami yang bisa kamu gunakan sebagai bahan untuk membuat masker wajah alami dengan bahan yang bisa kamu dapatkan di sekitar kita.
1. Masker Madu dan Krim
Kombinasi madu dan krim merupakan kombinasi yang bagus untuk melembutkan dan melembabkan kulit. Madu dan krim memiliki kandungan pelembab alami yang mampu mengurangi hidrasi pada kulit.
Untuk cara membuatnya cukup mudah campurkan Madu alami dan krim dengan perbandingan ratio bebas, lalu oleskan secara merata keseluruh wajah dan leher hingga merata.
Diamkan selam 30 menit hingga benar benar meresap kemudian bilas sampai bersih menggunakan air hangat dan ulangi kembali dengan air dingin agar pori menutup sempurna.
2. Strawberry dan Yogurt
Kamu wajib mencoba kombinasi masker wajah ini kedua bahan alami ini mampu membantu untuk menghilangkan jerawat pada wajah.
Cara membuatnya pun cukup mudah blender 3 buah strawberry dicampur dengan 50 ml Yogurt. Jika sudah tercampur rata oleskan ke seluruh wajah dan leher lalu diamkan selama 30 menit kemudian bilas dan keringkan.
Masker Strawberry dan Yogurt ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit dan tidak memiliki efek samping yang berbahaya karena berasal dari bahan alami.
3. Masker Beras
Cara Membuat Masker Alami Untuk Wajah selanjutnya kamu bisa menggunakan beras. Bukan hanya sebagai sumber karbohidrat Beras juga bisa digunakan sebagai masker pencerah wajah alami.
Cara membuatnya kamu siapkan beras secukupnya, rendam hingga 12 jam. Jika sudah direndam selama 12 jam kemudian tiriskan air rendaman berasnya.
Lalu tumbuk beras yang sudah ditiriskan tadi sampai halus. Untuk cara menggunakannya campurkan bubuk beras dengan air secukupnya hingga mengental membentuk seperti pasta, lalu oleskan keseluruh permukaan wajah dengan rata.
Diamkan 20-30 menit sampai mengering lalu kemudian bersihkan menggunakan air bersih dan keringkan. Gunakan masker beras ini secara rutin agar mendapatkan kulit yang putih bersih maksimal.
4. Masker Pala, Kunyit, Madu
Untuk kamu yang memiliki kulit sensitif terhadap bahan kimia yang ada pada produk kecantikan kamu bisa mencoba menggunakan bahan alami Pala, Kunyit, dan madu sebagai bahan masker alami.
Manfaat kandungan pala bisa kamu gunakan untuk mengangkat sel kulit mati dan mencegah timbulnya jerawat pada wajah.
Cara Membuat Masker Alami Untuk Wajah dari ketiga bahan kombinasi ini kamu bisa mencampurkan 3 sendok makan madu murni, seperempat sendok teh pala, dan seperempat sendok teh bubuk kunyit.
Aduk semua bahan jadi satu dalam wadah hingga membentuk seperti pasta. lalu oleskan keseluruh wajah dan leher hingga rata menggunakan kuas masker.
Diamkan selama 15 – 20 menit kemudian bilas dengan air hangat sampai bersih lalu ulangi bilas dengan air dingin agar pori kembali menutup.
5. Masker Susu, Garam dan Jeruk Nipis
Untuk Indonesia yang memiliki kondisi iklim tropis dimana debu, sengatan sinar matahari, keringat, kulit berminyak merupakan hal biasa yang sering dihadapi.
Untuk mengontrol minyak berlebih dan mengembalikan kesegaran wajah kamu bisa menggunakan kombinasi masker susu, garam dan jeruk nipis ini.
Campurkan ketiga bahan alami tadi secukupnya dalam satu wadah, aduk hingga rata dan membentuk seperti pasta kental. Untuk penggunaanya gunakan seperti masker biasa ke seluruh wajah untuk mengangkat sel kulit mati dan mengembalikan kesegaran wajah.
6. Masker Kuning Telur, Minyak Kelapa, Madu
Kombinasi dari ketiga bahan alami berikut ini membuat kulit jadi lembut dan kencang. Selama ini putih telur saja yang sering digunakan untuk masker wajah.
Untuk mengurangi bau amis dari kuning telur gunakan minyak kelapa dan madu. Untuk membuatnya cukup pisahkan kuning telur kemudian campur dengan minyak kelapa dan madu dalam satu wadah hingga rata.
Setelah ketiga bahan masker tercampur jangan langsung digunakan tapi letakkan terlebih dulu dalam lemari pendingin selama 1 jam. Setelah itu baru bisa digunakan sebagai masker seperti biasanya.
Diamkan selama 20 menit hingga mengering. Lalu Bilas dengan air hangat untuk mengangkat sisa masker yang menempel pada wajah.
7. Masker Timun dan Air Mawar
Kandungan Astringent pada timun memberikan kesan dingin pada wajah. Sedangkan kandungan gliserin pada mawar bermanfaat untuk melembabkan kulit.
Masker ini sangat baik digunakan setelah beraktifitas seharian di luar rumah sehingga mampu membuat rileks. Parut timun sampai halus lalu campurkan dengan air mawar hinga rata.
Oleskan ke seluruh wajah dan diamkan selama 15-20 menit lalu bilas menggunakan air bersih dan keringkan.
8. Masker Lidah Buaya
Cara Membuat Masker Alami Untuk Wajah selanjutnya adalah dengan menggunakan Lidah buaya atau Aloe Vera. Cara penggunaannya cukup mudah kamu tinggal potong lidah buaya kemudian ambil isi atau gel nya.
Kemudian oleskan keseluruh wajah hingga rata, diamkan selama 15 menit lalu bilas. Masker Lidah buaya bermanfaat untuk mencegah timbulnya pigmentasi pada wajah.
9. Masker Madu dan Pepaya
Untuk kamu yang memiliki warna kulit gelap kamu bisa menggunakan masker madu dan pepaya ini sebagai alternatif untuk memutihkan dan mencerahkan wajah.
Cara membuat masker wajah ini juga cukup mudah kamu tinggal mencampur potongan pepaya dan madu dalam blender, haluskan sampai kental.
Untuk menggunakannya kamu tidak perlu menambah bahan lainnya langsung oleskan keseluruh wajah hingga merata. Diamkan selama 20 menit sampai kering.
Lalu Bilas menggunakan air hangat sampai bersih lalu ulangi dengan menggunakan air dingin untuk menutup kembali pori kulit wajah.
10. Masker Coklat dan Susu
Kandungan Antioksidan pada coklat sangat baik untuk membersihkan kulit dari sel kulit mati. Sedangkan Protein pada susu bermanfaat untuk melembutkan kulit.
Cara membuatnya cukup campurkan 2 sendok makan bubuk coklat campurkan dengan susu, tuangkan susu sedikit demi sedikit hingga mencampur menjadi adonan pasta.
Masukkan kedalam lemari es selama 5 menit sebelum digunakan, lalu oleskan ke seluruh wajah sampai rata. Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air dingin sampai bersih.
Nah itu tadi beberapa cara membuat masker alami untuk wajah dengan mudah dan cepat yang bisa kamu gunakan untuk memutihkan dan mencerahkan wajah.
Selamat Mencoba