Cara Membuat Masker Lemon dan Madu | Sebelum membuat suatu masker yang diklaim dapat menyelesaikan masalah kulit, maka diperlukan beberapa bahan. Bahan – bahan tersebut bisa berupa bahan alami yang bisa anda temukan dan olah dengan mudah secara mandiri.
Harga untuk bahan – bahan alami juga relatif murah sehingga akan sangat terjangkau bagi anda untuk mendapatkannya dan merawat kulit anda.
Lemon dan madu adalah dua jenis bahan alami yang kerap populer dipilih sebagai masker yang baik untuk wajah. Kedua bahan ini sangat cocok untuk mengatasi semua gangguan kulit wajah.
Hal ini disebabkan oleh kandungan vitamin C, antioksidan, dan antibakterial yang dimiliki oleh kedua bahan.
Apabila anda ingin mengolah masker wajah dari lemon dan madu secara mandiri, maka berikut ini adalah prosedur yang dapat dilakukan:
Daftar Isi Artikel:
Cara Membuat Masker Lemon dan Madu Agar Wajah Cerah Bebas Komedo
- Menyiapkan 1 buah lemon dan 1 sendok makan madu (dapat disesuaikan dengan kebutuhan)
- Peras air lemon dan campurkan dengan 1 sendok makan madu
- Aduk kedua bahan tersebut sampai tercampur dengan sempurna
- Bersihkan Wajah dengan Air Hangat agar pori pori terbuka sebelum memakai masker lemon dan madu
- Aplikasikan Masker Lemon dan Madu keseluruh wajah dan leher secara merata
- Diamkan selama 10 – 15 menit dan bilas wajah anda menggunakan air hangat yang bersih
- Lakukan penetralan pada wajah anda dengan cara mendiamkan wajah selama beberapa menit. Setelahnya susul menggunakan es batu pada wajah untuk menutup pori – pori yang terbuka karena air panas
- Perawatan ini harus rutin dilakukan minimal dua kali seminggu agar mendapat hasil maksimal
Manfaat Masker Lemon dan Madu
Berikut ini adalah manfaat dari masker lemon dan madu yang akan anda dapatkan apabila menggunakannya:
1. Menghilangkan Jerawat dan Noda Bekasnya
Manfaat pertama yang bisa dirasakan seseorang apabila memutuskan untuk menggunakan masker jenis lemon dan madu adalah dapat menghilangkan jerawat serta noda bekas jerawat tersebut. Hal ini tak lain didukung oleh kandungan antioksidan dan antibakterial yang didapat oleh kedua bahan.
Bakteri jerawat akan dihentaskan dengan kandungan – kandungan tersebut, dan bekasnya akan dihilangkan dengan bantuan vitamin C. Perpaduan kedua bahan alami tersebut memang merupakan masker tepat yang harus anda pilih jika sedang diserang oleh jerawat dan kawan – kawannya.
2. Mengurangi Minyak Berlebih
Bukan hanya diklaim dapat menghilangkan jerawat serta bekasnya, masker lemon dan madu juga diklaim sebagai masker pengurang minyak berlebih di wajah. Masker ini tentunya sangat efektif digunakan oleh seseorang yang memiliki kandungan minyak berlebih di wajah atau bahkan seseorang yang memiliki kulit kombinasi.
Namun, anda tidak perlu khawatir sebab proses penghilangan kandungan minyak berlebih tersebut tidak akan membuat wajah anda kering sebab terdapat madu yang memiliki fungsi sebagai pelembab. Dengan pemakaian secara rutin masker ini akan membuat wajah jadi lebih putih, cera, dan bebas minyak berlebih.
3. Mencerahkan Wajah
Kandungan vitamin C dan antioksidan umumnya memang diklaim sebagai kandungan pencerah wajah yang paling efektif. Kandungan tersebut terdapat pula pada masker lemon dan madu sehingga masker ini dapat pula digunakan sebagai masker pencerah wajah yang efektif. Dengan menggunakan masker ini, wajah anda akan terhindar dari kekusaman yang mengganggu kepercayaan diri
4. Menghilangkan Komedo Membandel di Wajah
Selain digunakan sebagai obat penghilang jerawat, masker ini juga dapat digunakan sebagai penghilang komedo membandel di wajah. Hal ini tentu saja didukung dengan kehadiran kandungan bakteri pada masker tersebut. Kandungan antibakteri akan menghentaskan segala jenis macam bakteri atau bahkan kotoran – kotoran yang menumpuk di wajah dan menciptakan jerawat serta komedo membandel di wajah anda.
Manfaat – manfaat tersebut tentu saja akan anda rasakan apabila memutuskan untuk menggunakan masker ini secara rutin dan maksimal.
Nah itu tadi beberapa cara membuat masker lemon dan madu serta manfaatnya untuk kesehatan kulit wajah kita ya, semoga bermanfaat.