Kali ini Nesia akan mencoba membagikan bagaimana membuat Masker alami untuk membuat wajah glowing. Wajah Glowing merupakan impian setiap wanita dewasa maupun remaja.
Tidak jarang banyak wanita diluaran sana yang mendambakan memiliki kulit wajah yang sehat, putih, bersih dan glowing dengan pori pori yang kecil.
Tapi terkadang itu menjad kendala tersendiri karena banyaknya tuntutan aktivitas,pekerjaan serta gaya hidup kita setiap harinya. Sehingga kita jadi lupa untuk melakukan perawatan dan membuat kulit jadi kusam, berjerawat, dan berbagai macam masalah kulit lainnya.
Apalagi untuk kamu yang beraktifitas banyak di luar ruangan, maka diprlukan perawatan kulit wajah yang ekstra agar tetap memilki wajah yang glowing.
Sebenarnya ada banyak produk diluaran sana yang bisa membantu membuat wajah tampak glowing. Tapi terkadang kandungan bahan kimia didalamnya bisa membuat kulit wajah kita tambah rusak untuk jangka panjangnya.
Kamu juga bisa mencoba masker wajah alami untuk remaja yang sesuai dengan usia remaja jadi lebih aman untuk kulit wajahmu.
Kali ini Nesia akan membagikan cara membuat masker alami yang bisa bikin wajah glowing yang di kutip dari berbagai sumber.
Daftar Isi Artikel:
Berikut Masker Alami untuk membuat Kulit Wajah Glowing
1. Minyak Zaitun
Masker alami untuk membuat wajah glowing yang pertama adalah minyak zaitun. Kandungan minyak zaitun bisa membantu mendapatkan wajah glowing dengan pemakaian yang teratur.

Adapun bahan yang dibutuhkan untuk membuat masker zaitun adalah:
Bahan
- Minyak Zaitun Extra Virgin
- Baking Soda
- Madu
Cara Membuatnya
- Campurkan 1 Sendok Teh minyak zaitun kedalam wadah
- Tambahkan 1 sendok teh madu murni
- 1 sendok Teh Baking Soda
- Campurkan semua bahan tersebut dalam satu wadah hingga menjadi Pasta
Cara Pakai
- Bersihkan muka telebih dahulu dengan air hangat untuk membuka pori pori, kemudian keringkan dengan handk bersih hingga kulit terasa lembab.
- Kondisi kulit wajah lembab bisa membantu mengurangi perasaan berminyak pada kulit selama pemakaian masker minyak zaitun ini.
- Oleskan Masker minyak zaitun ke wajah dan leher secara merata dengan putaran searah jarum jam seperti menggunakan scrub. biarkan meresap selama 15 menit.
- Jika sudah bilas kembali wajah dengan air hangat untuk mengangkat sisa masker di wajah.
- Jika masih terasa berminyak bisa menggunakan toner untuk membersihkannya.
- Gunakan Masker Minyak Zaitun ini minimal seminggu sekali untuk menjaga kekenyalan kulit serta mendapatkan hasil wajah glowing yang dinginkan.
2. Kunyit
Kunyit juga bisa untuk membuat wajah kamu menjadi glowing karena kunyit mengandung zat Antioksidan dan Anti Radang. Kunyit sudah sejak dari dulu memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan dan kulit.

Cara nya cukup mudah, untuk memanfaatkan kunyit sebagai masker
Bahan
- Kunyit
- 1 Sendok makan Yogurt
- 1 Sendok makan Madu
Cara Membuat
- Campurkan semua bahan jadi satu dalam wadah, aduk hingga merata dan berbentuk seperti pasta
Cara Pakai
- Oleskan masker kunyit secara rata ke wajah dan leher
- Diamkan selama 10-15 menit
- Bilas dengan air bersih
Untuk mendapatkan Hasil yang maksimal gunakan masker kunyit ini rutin 2-3 kali seminggu untuk mendapatkan kulit wajah yang glowing maksimal.
3. Minyak Kelapa

Bahan selanjutnya Masker alami untuk membuat wajah glowing yaitu Minyak Kelapa. Kandungan dari minyak kelapa memiliki manfaat untuk mengunci kelembaban kulit.
Membuat kulit lebih glowing dengan menggunakan masker minyak kelapa cukup mudah.
Kandungan Fenolik dalam minyak kelapa membantu melindungi kulit dari antioksidan serta membuat kulit lebih Glowing.
Cara pengaplikasiannya cukup oleskan minyak kelapa di wajah dan leher, pijat searah jarum jam dengan lembut disekitar wajah dan leher agar rileks.
Biarkan zat aktif dari minyak kelapa menyerap dalam kulit semalaman, gunakan masker minyak kelapa setiap hari sebelum tidur untuk hasil lebh glowing pada wajah.
4. Teh Hijau
Kandungan Flavanoid dalam Teh Hijau membantu untuk menjaga Colagen pada kulit. Colagen pada kulit berfungsi untuk menjaga kelembaban dan elastisitas kulit serta membuat kulit tampak lebih glowing.
Cara nya rebus daun teh hijau sampai berubah warna, dinginkan kemudian tambahkan gula secukupnya.
Kemudian oleskan ke seluruh wajah dengan gerakan memijit secara memutar. Diamkan kurang lebih 15 menit, kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan secara rutin seminggu 2 kali dan lihat hasilnya.
5. Krim Tepung Beras dan Susu
Masker alami untuk membuat wajah glowing selanjutnya kamu bisa menggunakan Krim tepung beras. Tepung beras memiliki Kandungan Anti Inflamasi serta zat pemutih kulit. Sedangkan Susu mampu untuk melembutkan kulit.

Kombinasi dari kedua bahan ini bisa menjadikan kulitmu lebih cerah, halus dan lembut.
Cara membuat masker ini cukup mudah, Campurkan 3 sendok makan krim tepung beras dan 2 sendok makan susu aduk hingga menjadi berbentuk pasta.
Oleskan ke wajah dan leher dan diamkan selama 30 menit, lalu bilas dengan air hangat.
Ulangi proses ini secara rutin 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
6. Alpukat
Alpukat memiliki khasiat yang bagus untuk kecantikan kulit. Selain bisa dikonsumsi langsung Alpukat juga bisa diaplikasikan sebagai masker.
Cukup haluskan alpukat dan tambah 1 sendok makan madu kemudian oles ke wajah dengan memijitnya secara lembut. Diamkan selama kurang lebih 20 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Seperti dikutip dari Telegraph terungkap jika Victoria Beckham rutin mengkonsumsi 4 buah Alpukat setiap harinya untuk menjaga kecantikan kulitnya.
Mau seperti Victoria Beckham cobalah memanfaatkan masker Alpukat ini.
7. Yogurt
Yogurt juga dikenal bisa membuat kulit bertanbah glowing serta meningkatkan kesehatan kulitmu.
Caranya cukup oleskan Yogurt tawar kewajah yang sebelumnya sudah dibersihkan dengan air hangat. Diamkan selama 15 menit lalu jika sudah bersihkan wajah dengan air.
Jangan lupa gunakan rutin minimal 2 kali seminggu untuk mendapatkan kulit yang sehat dan glowing menggunakan masker Yogurt ini.
Kesimpulan
Masker alami untuk membuat wajah glowing cukup mudah untuk mendapatkan bahan dan cara membuatnya, karena bisa didapatkan disekitar kamu.
Agar mendapatkan hasil wajah yang glowing konsisten kamu bisa menggunakan bahan alami ini secara rutin, sehingga hasil yang didapatkan lebih permanen.
Untuk yang memiliki wajah berjerawat kamu bisa coba Masker Wajah Berjerawat disini.
Selamat mencoba dan Semoga bermanfaat !!!